Setelah sukses mempelopori kebangkitan pameran material bangunan dan interior secara luring (offline) pada masa terdampak pandemi di Jakarta Convention Center (JCC, November 2021) dan di Indonesia Convention Exhibition (ICE, Maret 2022), PT Debindo International Trade and Exhibitions kembali menggelar edisi ke-21 dengan konsep baru IndoBuildTech Premier Exhibition tanggal 16-20 November 2022 di ICE.
IndoBuildTech Premier Exhibition 2022 di ICE, BSD City sebagai ajang berkualitas bagi para pebisnis, mitra bisnis dan para pelanggan di industri terkait teknologi bangunan, interior dan konstruksi, menampilkan ragam produk unggulan terkini dari 500 merk terkemuka.
Sselain memberikan lebih banyak pilihan brand dan produk untuk kebutuhan proyek konstruksi baru dan renovasi bangunan serta kebutuhan material proyek pembangunan infrastruktur, juga menghadirkan banyak peluang bisnis melalui rangkaian Business Programmes selama berlangsung pameran. Ada juga pendukung interaksi bisnis dan networking bagi para pengunjung dan peserta, serta penyelenggaraan perdana konsep acara malam apresiasi bertajuk “IndoBuildTech Awards 2022”.