PROYEK MIGAS
Update Data Armada Rig Pemboran Indonesia
Rapat online jajaran pengurus APMI (Asosiasi Perusahaan Pemboran Migas dan Panas Bumi Indonesia) bersama anggota pemilik armada Rig. Dipimpin oleh Agus Sidianto selaku Wkl Ketua Umum Bidang Jasa Pemboran, maka disepakati bahwa :
Untuk 2023 - 2024 THO (Tarif Harian Operasi) untuk Rig Onshore adalah USD 33 per Horse Power per day, sementara Rig Onshore untuk Workover / Well Service adalah USD 30 per HP per day.
TENDER INDONESIA mendukung dalam hal IT untuk update info ketersediaan Rig, baik yg posisinya Contracted, Idle Hot Stack, maupun Idle Cold Stack.Rig Onshore termasuk ukuran kecil Truck Mounted.Rig Offshore termasuk yg SemiSub, Jack Up, Swamp Barge, Tender Assist, dan MODU serta HWU Barge