OTHERS PROJECT ROOM :
 
 
SECTOR :
- Mining
- Others
 
PROJECT ROOM
Proyek Pembangunan Satelit SATRIA-1
2022-07-19, Sector :
Proyek Pembangunan Satelit SATRIA-1
Project Owner : Kementerian Kominfo
Description : Proyek Satelit Republik Indonesia (SATRIA)-1 kini memasuki tahapan pembangunan. Pembangunan sudah mencapai 68,3 persen secara akumulasi dan dapat mengorbit sesuai target yang ditetapkan di 2023. Satelit itu nantinya akan berkapasitas sebesar 150 Gbps menggunakan teknologi High Throughput Satellite (HTS) dengan frekuensi Ka-Band. Adapun pabrikan satelit dari proyek SATRIA-1 adalah Thales Alenia Space, menggunakan launcher dari Falcon 9-5500. Untuk menunjang kinerja SATRIA-1, Kementerian Kominfo juga akan menyediakan satelit cadangan berupa Hot Backup Satellite (HBS) dengan kapasitas 80 Gbps. Proyek Penyediaan HBS juga menggunakan teknologi HTS dengan frekuensi Ka-Band dengan menggandeng pabrikan satelit yaitu Boeing, dan diluncurkan menggunakan rocket launcher Space-X yaitu Falcon 9. Sedangkan untuk slot orbit menggunakan administrator Indonesia pada slot 113 E. Proyek Penyediaan HBS saat ini dalam tahap konstruksi yang dimulai pada kuartal II tahun 2022 dan direncanakan pada kuartal II tahun 2023 dapat diluncurkan ke luar angkasa. Pada bulan Juni 2022, Kemajuan konstruksi proyek penyediaan HBS telah mencapai 51,5 persen serta diharapkan pada kuartal empat tahun 2023 dapat beroperasi.
Project Value : -
Project Schedule : 2022

Untuk info detail hanya dapat diakses member (Hub Eka +62 813-1576-9018)

***gambar adalah hanya untuk keperluan ilustrasi s/d 2023

Gallery Album

 
All Rights Reserved © Copyright 2021 PT. Tender Indonesia Commercial, design by AbelPutra.com