Pemanfaatan kendaran listrik untuk umum akan dimulai oleh bus penumpang di antaranya untuk TRANSJAKARTA. Rencananya akan ada lebih 10 ribu unit bus listrik TransJakarta pada 2030. Sampai akhir 2022 target beroperasi 100 bus listrik.
Saat ini TransJakarta mulai memakai armada BYD (China) diageni Bakrie & Brothers, serta mulai memesan perdana produk nasional MAB (Mobil Anak Bangsa).
Diharapkan industri kendaraan listrik nasional akan terus berkembang mengambil peranan dalam penyediaan EV ini. Beberapa brand lainnya sudah melakukan uji coba yakni Skywell, Zhongtong, dan Golden Dragon (SAG).