OTHERS News :
 
 
News
2022-04-11
PERTEMUAN UNTUK PROGRAM PEMBORAN MIGAS 2022
Meeting produktif Jajaran Lengkap APMI Bid Pemboran bersama Jajaran Lintas Divisi SKK MIGAS, utk Matching Ketersediaan Rig dengan Rencana Pemboran 2022.


Hadir dari SKK MIGAS
1. Deputi Operasi Bpk Julius Wiratno
2. Kadiv Perencanaan Ibu Dyah Anjarwati
3. Kadiv Pemboran dan Perawatan Sumur Bpk Surya Widiantoro
4. Kadiv Supply Chain Bpk Widi Santuso
5. Kadiv Pengadaan Bpk Erwin Suryadi
6. Dan jajarannya lintas Divisi SKK MIGAS


Hadir dari APMI
1. Dewan Pembina Sarwi Notowijoyo
2. Ketua Umum Suprijonggo
3. Sekretaris Umum Budi Prakosa
4. Wakil Ketua Umum Bidang Pemboran Agus Sidianto
5. Wakil Sekretaris Umum Tito Loho
6. Ketua Bidang Pemboran Darat Pasha Arkan
7. Ketua Bidang Pemboran Laut Ibrando Silalahi
8. Ketua Bidang Workover Honotjpto
9. Ketua Bidang Eksternal Rahendra
10. Anggota : Timothi Bactiar (Pemboran Laut, Agus Dewandono & Dedi (Pemboran Darat), Steven Michael (Fabrikasi peralatan pemboran).


MEETING REGULER BULANAN
Merupakan awal dari meeting reguler bulanan, guna memastikan PROGRAM PEMBORAN terlaksana sesuai rencana dan jadwal.
Ini sangat diperlukan untuk mengamankan target produksi migas, karena produksi ini sepenuhnya tergantung dari pemboran migas.

No Drilling... No Business
Mau darimana keluarnya migas itu kalau bukan dari lubang sumur migas.

PEMBORAN SUKSES
Pemboran yang sukses bukan diukur safetynya semata
Namun kondisi konstruksi sumur juga harus ideal.
Sesuai harapan dari geologist, drilling engineer, reservoir engineer, dan petroleum engineer.

Artinya prognosa adanya migas itu bisa terbukti, bisa terukur maksimal, dan bisa diproduksikan optimal.
Itulah tantangan operasi pemboran yg hakiki.

Maka bor bukan asal ngebor...
Buka asal safety...
Karena semangatnya...
Sekali mata bor ditajak..
Pantang pulang sebelum nemu cadangan migas.

Gallery Album

 
All Rights Reserved © Copyright 2012 PT. Tender Indonesia Commercial, design by AbelPutra.com